ORANG YG MEMINTA HIDAYAH

🍃🥀 *ORANG YANG MEMINTA HIDAYAH BUKAN BERARTI DIA DI ATAS KEBATILAN…*

✏Oleh: _Ustadz Musyaffa’ Ad Dariny MA, حفظه الله تعالى_

⁉ Mengapa Kaum Muslimin diperintahkan meminta hidayah ? Bukankah mereka yakin bahwa mereka di atas hidayah dan kebenaran ?!

🔴 Inilah pertanyaan sebagian musuh Islam dan Kaum Muslimin, dan pertanyaan ini tidaklah muncul melainkan karena kejahilan mereka terhadap Ajaran Islam yang sangat sarat dengan ilmu pengetahuan.

⚠ Pertanyaan ini telah dijawab oleh para ulama, diantaranya Ibnu Athiyyah -rohimahulloh-:
_“Makna perkataan mereka: ‘berilah kami hidayah‘, *bila dalam hal yang sudah ada di sisi mereka, maka maknanya adalah ‘meminta diteguhkan dan ditetapkan (di atasnya)’.* Dan *bila dalam hal yang belum ada di sisi mereka -mungkin karena kejahilannya atau keteledorannya dalam menjaganya- (maka maknanya) adalah ‘meminta ditunjukkan kepadanya’.”*_ *[Tafsir Ibnu Athiyyah 1/74].*

🗣 Imam Ibnu Katsir -rohimahulloh- juga mengatakan:
_“Jika dikatakan; bagaimana seorang mukmin meminta hidayah dalam setiap waktu, baik di dalam sholat maupun dalam waktu lainnya, padahal dia sudah berpredikat ‘mendapat hidayah’, apakah itu termasuk tindakan yag sia-sia?!_

✋🏻 _Maka jawabannya: TIDAK, jika bukan karena kebutuhannya untuk meminta HIDAYAH sepanjang siang dan malam, tentu Allah tidak akan mengarahkannya kepadanya._

💡 _Maka sungguh seorang hamba itu -di semua waktu dan keadaannya- sangat butuh kepada Allah untuk meneguhkannya, memantapkannya, mengingatkannya, dan meningkatkannya di atas hidayah._

✋🏻 _Karena seorang hamba tidaklah kuasa mendatangkan manfaat ataupun mudhorot untuk dirinya kecuali atas kehendak Allah. Oleh karena itulah Allah ta’ala mengarahkannya untuk memohon kepadaNya agar Dia memberinya kemudahan, keteguhan, dan taufiq…_

📚 _Allah ta’ala juga telah berfirman: “Wahai orang-orang yang BERIMAN, BERIMANLAH kalian kepada Allah, Rosul-Nya, kitab yang diturunkan kepada Rosul-Nya (Muhammad), dan kitab yang diturunkan sebelumnya”._ *[Annisa: 136].*

✔ _Maka (dalam ayat ini) Allah memerintahkan orang-orang yang beriman untuk beriman, dan itu bukanlah hal yang sia-sia, karena maksudnya adalah ‘meminta diteguhkan, ditetapkan, dan diistiqomahkan’ dalam amalan-amalan yang memudahkannya melakukan hal tersebut, wallohu a’lam_. *[Tafsir Ibnu Katsir 1/139].*

🌎Sumber : http://bbg-alilmu.com/archives/10580
══════ 🌺✿🌺 ══════
Repost by :  
☘ *MUSLIMAH ISTIQOMAH* ☘group sharing Artikel Islami menarik via WhatsApp seputar Muslimah ~( _akhwat_ )~
☎ Admin : +62 812-6978-3348
(utk bergabung silahkan kirim pesan via WA dgn format: #Nama#Kota Domisili#No WA)

Related Posts:

  • CERBUNG JILID 2*Aku Bukan Wanita Bodoh**Jilid......2*Menangis dan meratapi nasib hanya sebuah kesia-siaan. Aku harus kuat demi kedua buah hatiku. Aku akui cintaku untuk suamiku tak bisa diungkapkan lagi. Sekian lama aku mendampinginya … Read More
  • CERBUNG JILID 3*Aku Bukan Wanita Bodoh**Jilid.....3*Setelah kejadian di rumah Karin Mas Amin makin menjauhiku. Setiap malam Mas Amin menghabiskan malamnya di rumah Karin. Setiap hari sehabis pulang kerja Mas Amin hanya pulang berganti baju … Read More
  • CERBUNG JILID 1*Aku Bukan Wanita Bodoh**Jilid.....1*Orang biasa memanggilku Bu Amin, karena begitulah biasanya di lingkungan asrama militer seorang ibu persit biasa di panggil sesuai nama sang suami.Aku dengan senang hati membiarkan ijasah … Read More
  • MUSLIMAH KEMANAKAH KAU BAWA CANTIKMU🔰🔰 NOTULENSI KAJIAN ONLINE MUSLIMAH SOLO RAYA 🔰🔰~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~~KOL/MSR2/12/11/2019Tema          : *MUSLIMAH KEMANAKAH KAU BAWA CANTIKMU*  🌹Oleh           &nb… Read More
  • Memilih BicaraAku sempat bingung kenapa orang-orang memilih bercerita dari pada diam. Terkait persoalan hidupnya, atau kejadian yang dialaminya, atau musibah yang menimpanya, atau hal yang dia rasakan sekalipun. Terkadang, orang-orang memi… Read More

0 comments:

Posting Komentar