Kenapa harus berdakwah di sosmed? Karena anak sekarang lebih banyak di sosmed dari pada di masjid.
Iyaa, itu adalah jawaban yg masuk akal ya.
Pada kenyataannya pemuda-pemudi, yakni generasi penerus bangsa kita sekarang ini lebih sering pegang hp dari pada Alqur'an, Lebih sering baca status dari pada Alqur'an. Bener kagak??
Tapi bukan berarti menghapuskan kebiasaan berdakwah di masjid yaa.
"Kan Alqur'an juga ada di Hp, kita bisa baca Alqur'an di Hp"
Benar sekali, apalagi zaman sekarang zaman modern yaa. Semua serba canggih. Orang yg jauh bisa terasa dekat, bahkan orang yang dekat bisa terasa jauh heehe.
Tetapi pada kenyataannya tidak semua orang menggunakan Hp lebih banyak untuk membaca Alqur'annya. Melainkan dipergunakan untuk kegiatan lain, seperti komunikasi teman, keluarga dan kebanyakan juga dipergunakan untuk aktif di media sosial, media online dan lainnya. Apalagi bagi seorang bisnismen tentu sangat memerlukannya untuk mengembangkan bisnisnya.
Nah, ini adalah sebuah peluang kita untuk mencari ridho Allah. Siapa sih yang kagak mau di cintai ma Allah? Siapa sih yang kagak mau di ridhoi Allah? Kalau Allah sudah ridho, semuaaaaaaaa yg kita mau pasti terkabul lho. Mau apa mau?
Melalui sosial media ini, kita dapat memanfaatkannya untuk berdakwah.
Sekarang pertanyaannya, gimana caranya??
Mudah banget lho, caranya.......
1. Lurusin niat, yakni niatkan hanya karena Allah
2. Posting hal-hal yang baik, berkatalah yang baik-baik saja
3. Update status-status yang bermanfaat, kitakan kagak tau tuu perasaan pembaca apakah lagi sedih, bahagia, kecewa dan sebagainya. Dengan membaca status kita, mungkin akan bermanfaat untuk pembaca, entah sebagai pendorong iman saat sedang lemah, bisa juga sebagai penyemangat ketika sedang futur, dan lain sebagainya.
Perlu kita camkan dalam hati, bahwa status yang kita update bukanlah tolak ukur iman seseorang. Jika kita belum menjadi orang baik, bukan berarti kita tidak boleh berbuat baik. Jadi, jangan ragu untuk posting hal-hal yang bermanfaat ya.Kalau kagak sekarang, kapan lagi??? Karna penyesalan datangnya belakangan, kalau di depan itu namanya pendaftran heehe. Yakinlah bahwa ini bermanfaat untuk kita.
Sekian dan Terimakasih
Home »
»
7:44 PM
No comments
Related Posts:
Terbawa dari SMA Hari itu aku masih terduduk di sajadah, menyatu dengan dinginnya udara sepertiga malam. Dengan wajah tertutup oleh kedua tangan, berharap segala doa2 ku terkabulkan. Nama ku Ana. Aku memiliki teman namanya Ray, teman sekel… Read More
KENANGAN Kenangan Mungkin aku adalah dari sekian wanita yang juga mengagumi sosokmu. Aku tau itu, hingga begitu sulit untukku mengatakan tentang kebenaran perasaan ini. Kau yang pernah berlabuh, mengisi sedikit ruang di jiwa. Me… Read More
CERBUNG 2 ~ Masih Adakah Surga Untukku#Masih_Adakah_Surga_Untukku#Laila#Episode_2(revisi)Terima kasih admin/moderator yang telah berkenan approveAyah terlihat syok mendengar keterangan dokter jika bundo terkena stroke. Dokter menyarankan bundo dibawa ke rumah sak… Read More
CERBUNG 1 ~ Masih Adakah Surga Untukku#Laila ganti judul ya #Masih_Adakah_Surga_Untukku#episode_1Terima kasih admin dan moderator telah berkenan approve ...Pesta telah usai. Malampun mulai menjelang. Aku masuk kamar ingin segera menghapus riasan di wajah yang mem… Read More
Jangan ingatkan ku dengan perpisahan Namaku Anisa Nur Rahma, orang memanggilku Anis. Aku adalah seorang mahasiswi semester 7 dan skripsi adalah kesibukan bagi mahasiswa akhir sepertiku. Selain itu, aku juga menggeluti dunia organisasi. Bagiku menjadi aktivis… Read More
0 comments:
Posting Komentar