Teruslah Bertumbuh

Hari ini telah berlalu dan masih ku dapati diri belum sepenuhnya mampu mengontrol emosi. "Tidak mengapa, esok perbaiki lagi" bisikku. Mungkin itu kalimat pembelaan dari kegagalanku hari ini. 
Tidak, sebenarnya bukan pembelaan. Aku hanya mengasihani diriku sendiri. Saat aku harus menyadar bahwa tidak ada yang dapat memahami dan mengerti diriku. Sekalipun aku bercerita atau meminta. 
Pada akhirnya pilihan yang tepat adalah diam. Memilih mengandalkan diri sendiri. Bila lelah, dibawa istirahat. Bila butuh pujian, aku memuji diriku. Bila harus diperhatikan, aku memanjakan diriku. Bila aku bersedih, aku akan mengasihani diriku sendiri.
Tidak semua orang bisa aku senangkan. Tapi keadaan emosiku juga tidak bisa selalu terkontrol dalam semua situasi kondisi. 
Dan aku memilih "yasudahlah dengan yang terjadi..." aku tak perduli, dan memilih untuk terus memperbaiki lagi dan lagi. Belajar lagi dan lagi. 
Aku tak bisa membawa orang lain dalam kehidupanku, saat aku belum selesai dengan diriku sendiri.

Related Posts:

  • MENIKMATI KEPERGIANMURabu, 17 Februari 2021 Mulai terasa ragu dalam langkahku, setelah kepergianmu. Aku hendak kembali meraih jemarimu dan kembali saling berbagi cerita pada waktu senja. Bisakah?Tidak. Bukankah aku tidak boleh demikian… Read More
  • Banyak Cerita Terkadang aku tak mengerti, rasanya terlalu banyak kata yang ingin kusampaikan. Tapi jariku tak mampu menuliskannya walau aku memikirkannya berulang-ulang. Bagi sebagian orang mungkin merasa, bahwa bercerita … Read More
  • (Berbagi Kisah) (Berbagi Kisah) SRIKANDI FORUM SILATURRAHIM MAHASIWA SERDANG BEDAGAI ( FORSIL SERGAI )Kali ini, aku baru benar-benar menyadari keberadaan sebuah kamera adalah hal yg begitu ku syukuri. Dengannya aku bisa meng… Read More
  • SETIAP ORANG MEMILIKI WAKTUNYA TERSENDIRI Sekarang, aku mulai menyadari. Bahwa satu per satu teman-temanku telah menikah. Melangsungkan akad pernikahan, berfoto berdua di pelaminan, dan memulai kehidupan yang baru bersama pasangan.Kadang aku merasa kasiha… Read More
  • ALLAH, SUDAH SEBERAPA JAUH AKU DENGAN-MU?Akhir-akhir ini, begitu banyak rasa yg menguasai diriku. Hingga terkadang membuat ku lelah dengan rasa-rasa ini. Tiba-tiba saja, aku sering termenung bak memikirkan hal rumit. Padahal, rasanya tak pantas untuk meratapi apapun… Read More

0 comments:

Posting Komentar