Bismillah..
Ku akhiri penantian ini, disini
Apapun rasamu, jangan kembali!
Bukan permohonan, tapi larangan
Tetaplah disana, ditempatmu
Biarkan aku disini, tanpamu
Ntah aku harus jatuh bangun
Jangan tolehkan lagi wajahmu
Ntah aku menangis atau bahagia
Butakan saja matamu
Biarkan aku disini, tanpamu
Biarkan aku menata hati hancur ini
Biarkan aku mengatur hari yang telah kacau
Biarkan saja aku tanpa simpatimu
Biarkan saja aku tanpa hadirmu
Jikapun aku membutuhkan
Ku harap itu bukan hadirmu
Cukup doamu saja yang ku pinta
Agar keikhlasan senantiasa bersemayam dalam jiwa
0 comments:
Posting Komentar